Selasa, 14 Maret 2017

antena dipole

Antena adalah bagian yang sangat penting pada radio pemancar atau penerima. Sebatang logam yang panjangnya 1⁄4 Lambda (λ) akan beresonansi dengan baik bila ada gelombang radio yang menyentuh permukaannya. Jadi bila pada ujung coax bagian inner kita sambung dengan logam sepanjang 1⁄4 λ dan outer-nya di ground, ia akan menjadi antena. Antena semacam ini hanya mempunyai satu pole dan disebut monopole (mono artinya satu). Apabila outer dari coax tidak di-ground dan disambung dengan seutas logam sepanjang 1⁄4 λ lagi, menjadi antena dengan dua pole dan disebut dipole 1⁄2 λ (di artinya dua). 







      Cara membuatnya pertama tama kita harus menentukan frekuensi kerja pemancar, setelah itu menghitung panjang gelombangnya.

   Rumus panjang gelombamg:

contoh; pemancar dengan frekuensi 90 Mhz memiliki panjang gelombang
λ= 300 / 90 Mhz = 3.33 meter 

Di atas adalah panjang gelombang di udara. Cepat rambat gelombang listrik pada logam itu lebih kecil, ialah 0.95 kali gelombang radio di udara. Jadi untuk menghitung Lambda antenatersebut menjadi: 
λ = 300 /f (MHz )x 0.95
Jadi dengan frekuensi 90mhz panjang gelombang adalah 3.333 x 0.95 =3.166 meter 
Untuk membuat antena dipole kita hanya menggunakan 1/2 panjang gelombang dan dibagi2 lagi menjadi 1/4 λ di masing masing sisi. lihat gambar di bawah ini.
 
Jadi panjang antena dipole masing masing sisinya adalah 3.166 x 1/4= 0.791 meter atau 79.1 cm .
  Untuk aplikasinya bisa di letakkan secara vertikal atau horizontal sesuai radiasi yang 
di inginkan.

ref :
http://elektrozon.blogspot.com/2013/03/cara-membuat-antena-fm-dipole-12.html
http://ridwanlesmana.tripod.com/

0 komentar:

Posting Komentar